7 Bahan Makanan Rumahan Yang Efektif Untuk Menyembuhkan Luka Terbuka

Saat beraktivitas sehari-hari apakah Miku pernah cedera atau terluka? Misalnya saat memotong bawang, tanpa sadar jari Miku tersayat pisau atau ketika bersepeda tiba-tiba jatuh. Saat sudah terluka, hal pertama yang dilakukan untuk menanganinya adalah memberi obat atau cairan antiseptik. Tapi umumnya untuk menyembuhkan luka perlu waktu tergantung kondisi luka yang dialami. Buat Miku yang terkena luka terbuka, maka bisa dibantu dengan menggunakan beberapa bahan makanan rumahan yang efektif yang bisa dipakai untuk menyembuhkan luka.

Bahan Makanan Rumahan yang Efektif untuk Menyembuhkan Luka Terbuka
Bahan Makanan Rumahan yang Efektif untuk Menyembuhkan Luka Terbuka. Sumber: www.pexels.com

Bahan Makan Rumahan Menyembuhkan Luka Terbuka

Di bawah ini Medioku akan bagikan apa saja bahan makanan rumahan atau bahan dapur yang bisa Miku pakai buat menyembuhkan luka terbuka. Miku bisa coba karena bahan-bahan ini gampang banget ditemui di rumah.

1. Tepung Terigu

Photo by Kristiana Pinne

Ternyata tepung yang satu ini bisa buat mempercepat sembuhnya luka, lho. Terigu bisa menghentikan pendarahan. Ternyata bahan pembuat kue ini sangat efektif dan bisa menyerap kelembaban, jadi lukanya bisa cepat kering.

2. Es Batu

Photo by Should Wang

Sensasi dinginnya membantu menghentikan pendarahan. Bukan itu saja, rasa dingin es batu juga bisa mengurangi perih pada luka. Tapi jangan letakkan es batu langsung di atas luka terbuka. Tutup es batu pakai kain, baru letakan pada luka.

3. Cuka

Sumber: Consumer Reports

Cuka memiliki kandungan zat astringent. Ini adalah suatu zat yang bisa bikin jaringan mengerut. Cuka bisa membantu Miku untuk membersihkan luka, bebas kuman dan menggumpalkan darah pada luka yang kecil.

4. Lada Hitam

Sumber: Providence Birch Shopify Theme
Sumber: Providence Birch Shopify Theme

Penggunaan lada hitam mungkin dirasa tak wajah untuk menyembuhkan luka. Tapi memang nyatanya bumbu dapur yang satu ini bisa bekerja dengan sangat cepat. Selain itu juga bersifat anti bakteri dan mencegah infeksi.

5. Teh Celup

Sumber: Pixabay
Sumber: Pixabay

Bisa dipakai buat menghentikan pendarahan. Zat anti inflamasi dan asam tannic yang ada dalam teh celup bisa membantu untuk membekukan darah, jadi mudah dihentikan.

6. Minyak lavender

Sumber: 100% Pure

Minyak lavender adalah minyak alami yang punya aroma khas dan wanginya menenangkan. Di samping menenangkan, minyak ini dipercaya efektif menyembuhkan luka.

7. Pakai Minyak Pohon Teh

Sumber: Vitagene

Bisa Miku jadikan obat dari bahan alami yang ampuh mengobati luka yang terbuka dengan cepat. Minyak ini bisa menyembuhkan luka infeksi dan peradangan.

 

Reader Interactions

Leave a Reply

Trending